WELCOME TO MY BLOG. SEMOGA BLOG INI BERMANFAAT BAGI ANDA DAN JANGAN LUPA UNTUK MENINGGALKAN KOMENTAR ANDA.

Friday, February 26, 2010

Perkembangan Komputer

Perkembangan Komputer

Komputer saat ini bukan merupakan benda mewah. Hampir setiap orang kini sudah memiliki komputer dalam berbagai bentuk. Mulai yang bisa dibawa kemana-mana sampai yang ringan sekali. Tapi taukah anda bagaimana komputer itu berkembang??? hingga seperti saat ini???
Kita akan membahas komputer dari generasi ke generasi..
I. KOMPUTER GENERASI PERTAMA
  • Electronic  Numerical  Integrator   and  Komputer  (ENIAC), dibuat  oleh kerjasama antara pemerintah Amerika Serikat dan  University of Pennsylvania. Terdiri  dari 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder, komputer tersebut merupakan mesin yang sangat besar yang mengkonsumsi daya sebesar 160kW
  • •Komputer ini dirancang oleh John Presper Eckert (1919-1995) dan John W. Mauchly  (1907-1980),  ENIAC  merupakan  komputer  serbaguna  (general purpose computer) yang bekerja 1000 kali lebih cepat dibandingkan Mark I.



 Karakteristik Komputer Generasi I
  1. Penggunaan tabung vakum dalam sirkuit elektronik dan mercury delay lines sebagai memory.
  2. Drum Magnetik sebagai media penyimpan internal utama.
  3. Kapasitas penyimpanan utama yang terbatas (1000 —  4000 bytes)
  4. Pemrograman bahasa symbol tingkat rendah.
  5. Problem panas dan pemeliharaan.
  6. Aplikasi : perhitungan sains, pemrosesan payroll, penyimpanan record.
  7. Waktu siklus : milidetik
  8. Kecepatan pemrosesan : 2000 instruksi per detik.





II. Komputer Generasi Kedua
  • Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai pada tahun 1956. IBM membuat komputer bernama Stretch, dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC dengan menggunakan transistor
  • Bahasa pemrograman Common Business-Oriented Language (COBOL) dan Formula  Translator  (FORTRAN) mulai digunakan. Bahasa  pemrograman  ini menggantikan kode mesinyang rumit dengan kata-kata, kalimat,  dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia.
 
Karakteristik Komputer Generasi II
1.Penggunaan transistor untuk operasi internal.
2.Magnetic core sebagai media penyimpan internal utama.
3.Mempunyai kapasitas penyimpanan lebih banyak (4K — 32K)
4.I/O lebih cepat, orientasi pita
5.Bahasa pemrograman tingkat tinggi (Cobol, Fortran, Algol)
6.Penurunan panas.
7.Waktu siklus mikrodetik
8. Kecepatan pemrosesan : 1 juta instruksi per detik (mips)
III. KOMPUTER GENERASI KETIGA
Beberapa perkembangan dari komputer generasi ketiga dari pendahulunya :
1.Integrated Circuit (IC) mulai menggantikan sirkuit transistor.
2.Memory  semikonduktor  menggantikan magnetic  core  sebagai  memory internal utama.
3.Teknik Microprogramming mulai digunakan untuk menyederhanakan rancangan prosessor dan meningkatkan fleksibilitas.
4.Diperkenalkan teknik pemrosesan parallel, termasuk pipelining, multiprogramming dan multiprocessing.
5.Menggunakan catu daya bersama.

 

Karakteristiknya
1.Menggunakan sirkuit terintegrasi.
2.Magnetic core dan penyimpanan utama yang padat (32K — 3 Mbyte)
3.Lebih fleksibel dengan I/0 ; berorientasi disk.
4.Ukuran lebih kecil, unjuk kerja lebih baik dan handal.
5.Penggunaan bahasa pemrograman tingkat tinggi lebih luas.
6.Muncul komputer mini.
7.Pemrosesan jarak jauh dan time sharing melalui jaringan komunikasi.
8.Tersedianya perangkat lunak sistem operasi untuk mengontrol I/O.
9.Waktu siklus ; nano detik
10.Kecepatan pemrosesan ; 10 mips.
III. KOMPUTER GENERASI KEEMPAT
•Komponen  utama  adalah  IC.  Large  Scale  Integration   (LSI)  dapat  memuat ratusan komponen dalam sebuah chip. Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal.
•Chip Intel 4004 yang  dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central   processing  unit, memori,  dan  kendali  input/output)  dalam  sebuah chip yang sangat kecil.
 

Karakteristiknya
1.Menggunaan large scale integrated circuit.
2.Peningkatan kapasitas penyimpanan (lebih 3 Mbyte) dan kecepatan.
3.Dukungan dari bahasa pemrograman yang lebih kompleks.
4.Perangkat I/O semakin meningkat sehingga mendukung peripheral lainnya.
5.Penggunaan minikomputer, mikroprosessor, dan mikrokomputer.
6.Aplikasi ; simulasi model matematika, komunikasi data.
7.Kecepatan pemrosesan ; 100 mips sampai 1 bips
V. KOMPUTER GENERASI KELIMA
  • Pada komputer generasi kelima, perkembangan diutamakan pada pengolahan citra  (image  processing),  multimedia  dan  komunikasi  data.
  • Dengan  semakin pesat perkembangan networking, perkembangan terpacu  pada konsep parallel computing, data clustering dan Grid Computing
  • Pada tahun 1980-an, Very Large Scale Integration (VLSI) memuat ribuan komponen dalam sebuah chip tunggal.
 

VI. KOMPUTER GENERASI KEENAM
Menggunakan teknologi Ultra-Large Scale Integration (ULSI) meningkatkan jumlah tersebut menjadi jutaan.
seperti yang lagi tren saat   ini.



Biasakan kepada para pengunjung untuk meninggalkan komentar  sebelum keluar dari tab ini.
supaya Tumorang ( Admin )  dapat berkreasi lebih baik lagi dari yang sebelumnya.
terima kasih.  Salam  Tumorang

No comments:

Post a Comment

Alangkah baiknya jika anda meninggalkan komentarnya di kotak komentar yang telah disediakan, agar kedepannya blog ini bisa lebih baik lagi dan ingat, jika anda ingin menuliskan komentar, tolong jangan menuliskan Live Link ataupun URL yang hidup yang menggunakan www. ataupun http:// , karena itu dapat mengganggu kinerja saya dan kenyamanan anda. Terima Kasih.

Salam Kreasi